Sobat Sobat SenjuJasrizal.blogspot.com yang baik hati,,, TERIMA KASIH TELAH MENGUNJUNGI BLOG INI... mohon maaf atas segala kekurangan, mudah-mudahan bermanfaat dan dapat sobat2ku mengambil hikmah didalamnya....^_^

Jumat, 28 Desember 2012

Tito Vilanova Membuat Barcelona Makin Perkasa


Sejak ditangani Tito Vilanova, prestasi Barcelona semakin mengkilap saja. "El Blaugrana" tampil lebih garang dan produktif. Barcelona saat ini bagaikan mesin gol, entah di Liga Spanyol maupun di Liga Champions.

Dari 26 pertandingan yang sudah dilakoni musim ini, Barca baru mengalami satu kekalahan, yakni di fase grup Liga Champions. Di Liga Spanyol, hingga pekan ke-17, Barca sudah meraih 16 kemenangan dan satu kali imbang. Raihan poinnya pun sangat mencengangkan, yaitu 49 poin.

Vilanova adalah pengganti pelatih Barca sebelumnya, Josep Guardiola, yang mengundurkan musim lalu. Sebelum jadi pelatih utama, ia adalah asisten Guardiola.

Awal karir Vilanova berjalan sangat mulus. Bahkan, entrenador berusia 44 tahun itu, berhasil membawa Barca mencatat start terbaik sepanjang sejarah La Liga dengan meraih 15 kemenangan.

Beberapa pekan lalu,
Vilanova terpaksa tak bisa mendampingi Lionel Messi dari pinggir lapangan. Vilanova sakit setelah didiagnosis mengidap kanker pada kelenjar parotid dan harus menjalani operasi. Barca kemudian untuk sementara menunjuk Jordi Roura, asisten Vilanova, sebagai pelatih.

Pria berkebangsaan Spanyol ini lahir pada 17 September 1968. Berdasarkan data UEFA, Vilanova mengawali karirnya di FC Barcelona B, kemudian di UE Figueres, RC Celta de Vigo, CD Badajoz, RCD Mallorca, UE Lleida, Elche CF, dan UDA Gramanet. Karir sebagai pelatih dimulai di FC Barcelona (Cadet B), FC Palafrugell, Barcelona B (asisten), Barcelona

Memulai karir sepakbola di bagian muda Barcelona, Vilanova bergabung dengan La Masia pada 1984. Ketika itu dia berbagi ruang ganti dengan orang-orang seperti Albert Ferrer, Guillermo Amor, Carles Busquets dan Josep Guardiola, yang kemudian akan membantu dan berhasil sebagai pelatih Blaugrana.

Vilanova hanya tiga kali tampil untuk tim senior Barcelona pada 1988/89. Kemudian menurun ke tingkat kedua selama tiga musim sebelum akhirnya bergabung dengan RC de Celta Vigo.

Setelah itu Vilanova memulai karir pembinaan dengan Barcelona tim B Cadet, bekerja sama dengan Gerard Pique, Cesc Fabregas, dan Lionel Messi.

Selanjutnya, Vilanova diminta Guardiola untuk bergabung dengannya sebagai asisten menangani tim B Barca dan bersama-sama mereka membantu mendapatkan promosi ke divisi tiga Spanyol. Setelah pengunduran diri Guardiola di musim panas 2012, Vilanova dipromosikan menjadi pelatih kepala.

Sumber: Liputan 6

Tidak ada komentar:

Posting Komentar