Sobat Sobat SenjuJasrizal.blogspot.com yang baik hati,,, TERIMA KASIH TELAH MENGUNJUNGI BLOG INI... mohon maaf atas segala kekurangan, mudah-mudahan bermanfaat dan dapat sobat2ku mengambil hikmah didalamnya....^_^

Kamis, 01 November 2012

Search Engine di China


Di China Mesin Telusur Google Kalah Dari Baidu.com - Google Search merupakan mesin telusur atau mesin pencari nomor satu didunia, mengalahkan mesin telusur lain seperti Bing dan Yahoo Search. Sebagian besar pengguna internet di dunia menggunakan Google Search sebagai pilihan utama dalam melakukan pencarian sebuah informasi maupun hanya sekedar mencari gambar sesuai dengan kata kunci yang di kehendak.


Akan tetapi berbeda dengan apa yang terjadi di China, popularitas google search di negara tirai bambu ini  tidak setenar negara - negara lain di dunia yang rata - rata menggunakan mesin telusur google search. Di negara ini, google search justru tersingkirkan popularitasnya oleh 3 mesin telusur lokal China.

Google search engine hanya bertengger pada posisi 4 sebagai mesin telusur yang paling banyak dipakai oleh pengguna internet China. Sebagaimana informasi yang dibeberkan CNZZ dengan mengungkap fakta dengan menyampaikan data - data yang mereka miliki.

Di negara tersebut, Google seach engine dikalahkan oleh Baidu.com yang menjadi mesin telusur paling di minati dan paling banyak digunakan oleh pengguna internet, yang mencapai persentase hingga 72,97 persen. Search engine lokal china yang menduduki posisi adalah So.com serta Sogou yang mendapatkan presentasi 9,64 persen dan 7,83 persen.

Sedangkan search engine besar dan terkenal Google, hanya menduduki peringkat ke-4 dengan presentase 4,72 persen. kemudian menyusul mesin pencari Bing yang presentasenya 0,52 persen, dan search engine yang paling sedikit pengunannya adalah Yahoo Seacrh yang hanya memiliki presentase 0,25 persen.

Berikut data dari CNZZ tentang presentase dan posisi search engine di China :

  1. Baidu.com 72.97 Persen
  2. Qihoo’s So.com 9.64 Persen
  3. Sogou.com 7.83 Persen
  4. Google 4.72 Persen
  5. Tencent’s Soso.com 3.68 Persen
  6. Bing.com 0.52 Persen
  7. Netease’s Youdao.com 0.31 Persen
  8. Yahoo.com 0.25 Persen
  9. Zhongsou.com 0.03 Persen
  10. Qihoo.com 0.01 Persen
  11. Lain-lain 0.03 Persen
Menurut informasi tenrnyata bukan hanya google search saja yang popularitasnya minim, pengguna Google Maps di China pun mengalami penurunan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar